Turnamen Palipi Cup IX Tahun 2018 Kembali Bergulir -->

Turnamen Palipi Cup IX Tahun 2018 Kembali Bergulir

Suriono Brandoi
Rabu, 11 Juli 2018
Ketua Taruna Merah Putih: Selamat Bertanding, Jaga Sportifitas!!! 
Ketua Taruna Merah Putih Samosir, Renaldi Naibaho turut mempromosikan jadwal pertandingan Palipi Cup IX 2018.

Samosir(ST)
Turnamen sepakbola antar kampung di Kabupaten Samosir yang bertajuk Palipi Cup kembali bergulir. Turnamen yang tiap tahunnya rutin digelar dalam rangka memeriahkan HUT RI, 17 Agustus 2018 ini akan dibuka pada Sabtu, 09 Juni 2018 yang diikuti oleh 20 tim.

Dari hasil technical meeting Palipi Cup ke IX tahun 2018 ini, tampak dalam turnamen kali ini banyak klub klub wajah-wajah baru bermunculan. Seperti Piranha FC, Yozikamaru FC, Tuktuk FC, Damos FC, Arp FC dan Sigaol FC. Dan tim asal Kota Pangururan, Perona FC, juara Palipi Cup 2015 yang sempat absen di tahun 2017, kembali meramaikan turnamen ini dengan ambisi untuk kembali mengulang kejayaan mereka.

Tercatat, ke 20 klub yang meramaikan turnamen ini, melalui undian terbagi menjadi empat grup. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya dimana satu grup diisi 4 klub, kali ini setiap grup dihuni 5 tim memperebutkan tiket ke babak selanjutnya.

Juara bertahan Palipi Cup 2017 lalu, Pespa FC berada di Grup A bersama Nainggolan FC, SMK N 1 Palipi, Simbolon FC dan ARP FC. Sementara runner up tahun lalu, Hotspring FC berada di grup B dengan Tuktuk FC, Pintusona FC, Barca FC dan Young Star FC.

Tim tuan rumah, Remi FC berada di grup C bersama Urat II United, Piranha FC, Damos FC dan Yozikamaru FC. Untuk grup D, diisi tim Perona FC, PSPO FC, Tunas Muda FC, Sigaol FC dan Persetara FC.

Pada kickoff hari pertama pembukaan turnamen yang digelar di Lapangan Mogang ini, panitia akan menggeber satu laga. Laga pembuka mempertemukan juara bertahan, Pespa FC versus Nainggolan FC di Grup A.

Selanjutnya, di babak penyisihan turnamen yang akan bergulir selama dua bulan ini akan ada dua tim dari masing-masing grup yang lolos ke babak selanjutnya. Yakni klub yang berhasil menjadi juara grup dan runner up. Dan partai final akan digelar pada 17 Agustus 2018.

Salah satu organisasi pemuda, yakni ketua Taruna Merah Putih (TMP) Kabupaten Samosir, Renaldi Naibaho turut euforia menyambut turnamen yang cukup bergengsi di Kabupaten Samosir ini. Ia sangat mengapresiasi semangat seluruh panitia yang konsisten menyelenggarakan turnamen tersebut tiap tahun guna memupuk semangat olahraga pemuda di Samosir.

"Tujuannya kegiatan ini sangat bagus guna memupuk potensi dan bakat pemuda bisa tersalurkan. Kami mengajak para pemuda agar menjadikan turnamen ini sebagai ajang mempererat silaturahmi dan menumbuhkan semangat kebersamaan antar tim," kata Renaldi Naibaho.

Menurut dia, dari kegiatan seperti ini, selain mengasah kemampuan pemuda, juga bisa mendorong semangat sportivitas dalam bertanding sehingga nantinya lahir bibit pemain sepak bola dari Samosir yang handal.

“Selamat bertanding, jaga sportivitas, kalah dan menang sudah biasa dalam pertandingan. Terpenting kita bisa bermain dengan semangat kebersamaan dan para penonton juga harus bisa menjaga ketertiban agar turnamen ini sukses terlaksana tanpa menimbulkan insiden dan perpecahan antar tim,” tutupnya.

SUARA TOBA/SBS.