Kapal Terbesar di Danau Toba Diluncurkan -->

Kapal Terbesar di Danau Toba Diluncurkan

Suriono Brandoi
Sabtu, 01 September 2018
KMP Ihan Batak Belawan saat sedang hampir rampung pengerjaannya.
Samosir(ST)
Pemerintah pusat dibawah pimpinan presiden Jokowi, satu unit kapal berukuran besar untuk melayani transportasi penyeberangan ke Pulau Samosir, hampir rampung dikerjakan, Sabtu (1/9/2018).

Sebagai uji coba, kapal yang diberi KMP Ihan Batak ini dilepaskan ke Danau Toba di Desa Parparean II Kecamatan Porsea Kabupaten Toba Samosir.

KMP Ihan Batak ini akan mulai rutin beroperasi pada Oktober mendatang di perairan Danau Toba dengan rute Ajibata, Tobasa-Ambarita, Samosir.

Direktur Jendral Perhubungan Darat Kementrian Perhubungan Republik Indonesia, Irjenpol. Budi Setyadi lewat sambutannya mengatakan, sampai tahun 2020 akan diluncurkan 4 unit lagi kapal penyeberangan di Danau Toba.
Launching KMP Ihan Batak.
"Selain KMP Ihan Batak, saat ini 1 unit lagi sedang berlangsung pengerjaan. Ini adalah bentuk komitmen pemerintahan Presiden Joko Widodo, bahawa Danau Toba ditetapkan menjadi destinasi parawisata internasional," kata Budi.

Sementara itu Wakil Bupati Samosir, Juang Sinaga yang turut hadir dalam launching tersebut mengungkapkan rasa syukurnya kepada wartawan lewat pesan Whatsapp.

"Syukur kepada Tuhan, KMP Ihan Batak telah diluncurkan hari ini untuk rute Ajibata-Ambarita Samosir yang direncanakan awal Oktober sudah beroperasi," ujar Juang Sinaga.

Ia juga menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Pusat yang sudah membangun kapal di wilayah Danau Toba bukan hanya satu tetapi empat yang akan memberi kepuasan kepada para wisatawan dan masyarakat yang menyeberangi Danau Toba.
KMP Ihan Batak saat didorong ke Danau Toba.
Dan akan mengurai antrian panjang pada saat-saat tertentu seperti liburan Natal dan Hari Raya.

"Semoga dengan kehadiran KM Ihan Batak ini, penyeberangan semakin lancar ke Kabupaten Samosir," tambahnya.

KMP Ihan Batak ini awalnya direncanakan untuk melayani penumpang pada liburan Natal dan Tahun Baru 2019, namun rampung lebih awal.

Kapal ini bertonase 300 Ton GW yang dikerjakan oleh PT Dok Bahari Nusantara dengan besaran anggaran Rp32 miliar. Juga merupakan kapal sejenis kapal laut sehingga dalam pelayarannya di Danau Toba diyakini akan lebih nyaman dan aman.

KMP Ihan Batak juga merupakan kapal yang bisa memuat kendaraan yang berjalan masuk ke dalam kapal sehingga disebut sebagai kapal roll on-roll off atau disingkat Ro-Ro. Oleh karena itu, kapal ini dilengkapi dengan pintu rampa yang dihubungkan dengan moveble bridge atau dermaga apung ke dermaga.

SUARA TOBA/SBS.